Makanan Sehat Untuk Ginjal, Sebuah Panduan

makanan sehat untuk ginjal
Penyakit gangguan ginjal adalah sesuatu yang serius. Sering, orang menyepelekannya sampai semuanya sudah terlambat. Penyakit ini sering dihubungkan dengan diabetes, gangguan jantung, tekanan darah tinggi, dan usia. Tetapi resiko gangguan ginjal bisa dihilangkan jika Anda tau cara memilih makanan sehat untuk ginjal. Pilihan yang tepat bisa menyelamatkan hidup Anda. Jadi, apa saja pilihannya?

Cairan

Meminum cairan dalam jumlah cukup adalah cara pencegahan dan perawatan terbaik. Adalah penting bagi kesehatan ginjal untuk menjaga urin Anda tetap encer. Air putih adalah pilihan terbaik dengan jus, teh, atau ginger ale sebagai pilihan lainnya. Jika urin anda berwarna terang (light), itu artinya ada cukup cairan dalam tubuh Anda. Batasi asupan kafein hanya 1-2 cangkir sehari karena kafein justru bisa membuat Anda dehidrasi.

Buah dan Sayuran

Buah dan sayuran adalah makanan yang tepat untuk ginjal karena bisa meningkatkan fungsi ginjal. Buah yang dianjurkan adalah cranberry dan blueberry sementara bawang, seledri, bit, bayam, buncis dan asparagus adalah jenis sayuran yang bagus untuk ginjal. Jika Anda sudah menderita penyakit ginjal, pastikan buah dan sayuran yang Anda pilih memiliki kadar potasium rendah.

Makanan Berkadar Potasium/Kalium Rendah

Karena ginjal mengatur jumlah potasium, adalah penting untuk menjaga asupan potasium Anda. Jika kadar potasium Anda terlalu tinggi, maka resiko stroke dan serangan jantung akan lebih tinggi. Contoh beberapa makanan sehat untuk ginjal yang berkadar potasium rendah adalah apel, kacang-kacangan, jagung, beras, mie, pasta, terong, kue kacang tanpa cokelat, pir, kacang polong, paprika dan zucchini.

Makanan Berkadar Besi Tinggi

Jika Anda didiagnosis dengan penyakit ginjal, itu mungkin saja karena rendahnya kadar zat besi di dalam tubuh. Tanpa fungsi ginjal yang benar, jumlah sel darah merah Anda akan menjadi terlalu rendah sehingga Anda akan kekurangan energi. Makanan berzat besi tinggi, seperti sayuran berdaun hijau dan telur, dapat membantu meningkatkan zat besi Anda.

Nah, tidak terlalu sulit untuk memilih makanan sehat untuk ginjal, bukan? Semua yang dipaparkan di atas bukanlah makanan yang sulit ditemukan. Biasakan saja makan makanan sehat tiap hari.
thumbnail
Judul: Makanan Sehat Untuk Ginjal, Sebuah Panduan
Rating: 100% based on 99998 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh

Artikel Terkait Makanan Sehat :

 
Copyright © 2013. About - Sitemap - Contact - Privacy
Template Seo Elite oleh Bamz